Bayar Sesuai Tagihan

Foredi

Sunday 19 December 2021

Kapan waktu untuk cuci AC ?

Sebaiknya, kamu rutin mencuci filter AC setiap 3 bulan sekali. Namun, kamu juga bisa langsung segera melakukan pembersihan AC di rumah jika terdapat tanda-tanda berikut: 

  1. Kotoran terlihat di bukaan AC: Apabila kamu menyadari ada titik-titik hitam di bagian bukaan AC, itu artinya kemungkinan besar filter AC kamu sudah harus dibersihkan.Titik-titik hitam tersebut bisa jadi merupakan pertanda adanya penumpukan jamur atau lumut di dalam AC.
  2. Air menetes dari AC: Jika kamu menemukan tetesan air keluar dari AC, hal tersebut menandakan filter AC kamu sudah kotor. Filter AC yang kotor membuat udara tidak dapat lewat dengan baik. Akibatnya, air pun dapat menetes dari AC.

AC harus sering dibersihkan. Selain membuat udara atau angin yang keluar lebih bersih dan segar, dengan rutin membersihkan juga membuat umur AC tersebut lebih panjang. 

 



Friday 17 December 2021

AC Garansi terlama

 Lama garansi menjadi salah satu faktor yang menentukan pilihan akhir AC mana yang akan dibeli, karena itulah pabrik berlomba - lomba dalam memberikan garansi yang lebih panjang, dan mencover lebih banyak.

Pada umumnya garansi normal pada AC itu 1 tahun spare parts dan 3 tahun kompressor, tapi sudah banyak brand lho yang berani kasih garansi lebih, contohnya Gree, berani mengcover 365 hari ganti baru, 5 tahun sparepart, dan 10 tahun kompressor. Sejauh ini brand dengan garansi paling panjang adalah AC merk GREE.

Kenapa garansi yang panjang itu menjadi value tambahan yang keren buat pengguna ? sebenarnya ada sedikit rahasia di dalam dunia manufaktur atau pabrik AC.

Sedikit cerita, bahwa di jaman dulu sekitar 10-15 tahun lalu, harga AC itu sudah menyentuh angka jutaan untuk setiap unitnya, AC pada jaman dulu termasuk barang yang cukup premium dan tidak semua kalangan bisa membelinya.

Akibat dari Kompetisi

Merek - merek jaman dulu seperti National dan General itu membuat AC yang begitu kokoh, bisa mampu bertahan 10 - 15 tahun tidak rusak.

Kembali ke jaman sekarang, sudah berlalu 10 - 15 tahun, inflasi sudah meningkat ratusan persen, namun harga AC masih tetap di kisaran 2 - 3 juta. Ada yang aneh ?

Seharusnya kalau menggunakan kualitas dan standard yang sama, kemungkinan seharusnya harga AC berada di kisaran 4-5 juta, namun kalau harga AC nya segitu, ya tentu daya beli menurun.

Ditambah lagi sekarang banyak kompetitor baru yang membuat brand AC low grade yang harga awalnya jauh lebih murah, sehingga pabrik saling bersaing menurunkan harga, otomatis ada harga ada barang kan ya, maka kualitas pun ikut turun. 

AC jaman sekarang paling bisa bertahan 3-5 tahun maksimal dan lewat dari itu biasanya udah mulai rewel. Kita tidak bisa menyalahkan pabrik, keadaan pasar dan demand nya menuntut mereka demikian.

Namun belakangan ini, landscape kompetisi mulai berubah, dari yang adu siapa lebih murah, sekarang jadi adu siapa yang berani kasih garansi terpanjang.

AC Sharp dan LG juga berani memberikan garansi kompresor 10 tahun, namun garansi spare parts hanya 1 tahun sehingga masih kalah dengan GREE yang berani memberikan 5 tahun garansi spare parts.

Perbedaan Tipe Garansi AC 

Jadi garansi yang diberikan brand itu biasanya terdiri dari 3 macam ini :

  • Garansi Ganti Baru : menggantikan unit indoor / outdoor pada AC, garansi ini jarang diberikan oleh pabrik, biasanya ketika ada promo tertentu saja, dan waktunya tidak sepanjang garansi sparepart dan kompressor
  • Garansi Servis / Sparepart : menggantikan suku cadang dari AC tersebut jika terjadi kerusakan, tidak termasuk didalamnya adalah komponen yang bisa habis seperti freon
  • Garansi Kompressor : menggantikan kompressor dari AC tersebut jika terjadi kegagalan pada kompressor, biasa garansi ini umurnya lebih panjang dibandingkan garansi sparepart

Secara skala prioritas, garansi yang paling berharga berurutan dari atas sampai bawah, garansi ganti baru ini menjadi yang paling berharga karena secara indoor / outdoor unit kamu akan diganti baru, sehingga memastikan part yang ada didalamnya juga ikut diganti baru.

Kemudian garansi yang berharga kedua adalah garansi sparepart, ada cukup banyak komponen yang dicover dari garansi ini termasuk evaporator, kondensor, PCB, sensor, beserta seluruh bagian penyambung seperti baut, bracket yang patah atau rusak.

Namun garansi sparepart ini juga harus dipastikan memang kesalahan dari pabrik, bukan kesalahan dari penggunaan atau hal yang disengaja. Misalnya PCB kesiram air tidak sengaja, atau bagian pada AC patah karena saat bawa AC kebanting, ini tentu tidak akan diganti oleh pabrik.

Ternyata Ada Dua Jenis Kebijakan Klaim Garansi

Dua macam kebijakan klaim garansi ini berbeda-beda tergantung dari pihak merk yang mengatur. Kebijakan tipe pertama adalah tipe Sepanjang Masa Garansi, pengertian mudahnya seperti ini, jika garansinya adalah 3 tahun, lalu tahun pertama rusak, maka akan diganti, tidak lama kemudian misalnya rusak lagi maka tetap diganti lagi selama sepanjang masa garansi tersebut yaitu 3 tahun.

Kebijakan Sepanjang Masa Garansi membuat pelanggan yang membeli bisa meminta penggantian part sesuai masa garansi beberapa kalipun tanpa dibatasi.

Kebijakan tipe kedua adalah tipe Sekali Ganti, pada tipe garansi ini maka penggantian hanya boleh dilakukan sekali saja. Jika tahun pertama sudah diganti maka garansi dianggap sudah hilang dan tidak ada penggantian selanjutnya meskipun jika rusak kembali dan masih dalam masa garansi.

Merk dengan kebijakan Sepanjang Masa Garansi : Daikin, Sharp, Polytron, Aqua, LG, Gree, Changhong, Panasonic.

Merk dengan kebijakan Sekali Ganti : AUX & Bestlife.

Dokumen apa yang diperlukan untuk Klaim Garansi ?

Perlu diingat ada 2 barang yang perlu kamu siapkan untuk melakukan proses klaim garansi dengan lancar yaitu 

  • Menyiapkan kartu garansi asli
  • Menyiapkan invoice pembelian toko

Jika invoice pembelian toko anda hilang, Kami tetap bisa bantu kok memproses garansi ke pabrik karena database anda tersimpan oleh kami, hanya saja kami membutuhkan waktu untuk melakukan pencarian data kamu.

Namun untuk kartu garansi mohon disimpan dengan baik, karena kartu garansi tidak bisa diperjual belikan, dan tidak ada copy-annya juga.

Garansi Pemasangan

Garansi pemasangan ini biasanya diberikan oleh toko atau teknisi yang memasangkan AC nya 

  • Garansi 30 hari dari pemasangan jika membeli AC sekaligus paket pasang
  • Garansi meliputi kebocoran freon AC setelah pemasangan dan kebocoran air.

Thursday 16 December 2021

Mitos dan Fakta AC Low Watt


 Saat ini banyak produk AC yang berdaya rendah. Hal ini memang sengaja diatur dan dibuat untuk mereka yang membutuhkan AC dengan daya tidak besar. 

Biasanya, tidak sedikit pula yang memilih AC low watt ini karena dinilai bisa menghemat pengeluaran biaya tagihan listrik tiap bulannya. 

 Pertama akan dibahas terlebih dahulu mengenai kegunaan AC low watt. Biasanya, AC low watt bisa digunakan pada daya yang cukup rendah yaitu 900 watt.

Dengan daya yang demikian, tentu saja konsumsi listrik akan berkurang. Dengan berkurangnya konsumsi listrik ini, tentu akan bisa menghemat pengeluaran bulanan untuk pembayaran tagihan listrik. Inilah yang banyak menjadi alasan ketika menggunakan AC low watt. Biasanya mereka akan melihat kebutuhan akan hawa sejuk seperti apa kapasitasnya di rumah mereka.

Mitos AC Low Watt lebih hemat daripada AC Standard

Banyak yang berasumsi bahkan mengatakan bahwa AC low watt ini lebih hemat dari AC standart pada umumnya. Namun hal ini harus dipelajari lebih dalam lagi karena faktanya, walau punya prinsip kerja yang sama, tetap saja ada perbedaan diantara keduanya yaitu pada kompresor yang digunakan.

Meskipun kompresor pada AC low watt dayanya lebih kecil, namun hal itu menyebabkan daya yang digunakan untuk memperkuat kinerja kipas harus besar. Sebab daya kompresor rendah, maka kompresor akan bekerja lebih lama lagi dalam mendinginkan ruangan. Singkatnya, suhu yang diinginkan akan lebih lama tercapai. Tentu saja akan sangat membosankan untuk menunggunya beberapa saat.

Logikanya, kalau jangka waktu yang dibutuhkan lebih lama dan ini belum tentu menjadikan AC low watt menjadi lebih hemat.

Memang jika dilihat dari segi pemakaian listrik, biaya pembelian dalam waktu yang bersamaan bisa membantu untuk melakukan penghematan hingga 20% banyaknya. Namun apabila tidak puas dengan tingkat suhu yang diinginkan, tentu saja hal ini belum sesuai dengan perkiraan yang sudah ada sebelumnya.  Selain itu, biaya yang diperlukan untuk membeli AC low watt akan lebih mahal.

Mitos AC Low Watt Bekerja Sebaik AC Standard

Berikutnya ini juga masih menjadi mitos. Nyatanya, kompresor AC  low watt yang punya daya listrik lebih rendah malah lebih lama dalam mendinginkan. Ini artinya, kemampuannya untuk lebih cepat mendinginkan ruangan akan lebih lama jika dibandingkan dengan AC standart.

AC Low Watt Cocok Untuk Semua Rumah Atau Ruangan

Selanjutnya adalah AC low watt tidak cocok untuk semua ruangan ataupun rumah, hanya cocok untuk ruangan tidur yang ukurannya tidak terlalu besar.

 

 

Wednesday 15 December 2021

5 Tips agar AC Anda awet

 

 
 
Bagi Anda yang tinggal di kota-kota besar pasti tahu, AC sudah bukan lagi menjadi kebutuhan tambahan. Tapi sudah masuk ke dalam kebutuhan utama, layaknya listrik dan juga air.

Jenis AC yang bisa Anda gunakan pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Namun Anda harus rutin dan ulet dalam menjaga AC agar awet dan tidak cepat rusak sehingga bisa menghemat kocek anda.

berikut ini ada 5 Tips merawat AC yang bisa Anda lakukan :

1. Runtin Bersihkan Filter AC

Jika Anda merasakan udara yang keluar dari AC sudah tak sedingin biasanya, maka itu bisa menjadi tanda AC di rumah Anda kotor. Hal ini biasanya terjadi karena masalah filter AC-nya yang kotor. Nah untuk mengatasinya, Anda bisa membersihkan bagian filter AC ini setiap 2-3 minggu sekali.

2. Rawat AC Secara Rutin

AC yang tetap bagus dari waktu ke waktu itu memerlukan perawatan yang rutin. Tak bisa hanya saat bermasalah saja. Untuk pemeliharaan dan perawatan AC ini, akan lebih efektif jika dilakukan oleh yang ahli.

3. Selalu Menutup Pintu dan Berbagai Jalan Masuk Udara dari Luar

AC akan bekerja efektif jika tak ada udara tambahan dari luar yang masuk. Sebab jika ada, maka kompresor AC rumah Anda melakukan kerja yang lebih ekstra. Jadinya, AC ini akan mudah rusak.

 4. Selalu Mengecek Tekanan Freon

Freon merupakan bahan yang digunakan di dalam membuat udara menjadi dingin. Nah jika udara yang keluar dari AC tidak dingin, ada kemungkinan terjadi kebocoran freon, yang indikasinya berupa menurunnya tekanan freon. 

5. Jangan Merokok di Ruangan Ber-AC

Jangan pernah merokok di ruangan yang menggunakan AC. Selain karena udara jadi bau rokok juga karena asap rokok ini bisa menjadi pemicu kerusakan AC. Ya, asap rokok akan membuat AC bagian dalamnya lebih cepat kotor.

 Itulah tadi berbagai cara merawat AC supaya awet dan tidak mudah rusak yang bisa Anda lakukan.

Tuesday 14 December 2021

Perbedaan Freon R22, R32 dan R410A

 


Kali ini kita akan membahas dengan perbedaan antara Freon R32, R22, dan R410A

Kami khusus membahas hal ini untuk membuat konsumen benar-benar yakin dan tidak salah pilih saat membeli AC.

Sebelum kita mulai saya ingin mengingatkan kalau freon R22, freon R32 dan Freon 410A TIDAK KOMPATIBEL satu sama lain jadi freon TIDAK BOLEH dicampur ataupun DIGANTI jenisnya. Jadi walaupun Freon AC habis karena bocor atau alasan apapun, tetap harus diisi ulang dengan Freon tipe bawaan ACnya. Satu-satunya cara untuk mengganti Freon AC misalkan dari R22 ke R32 adalah dengan membeli AC yang baru yang sudah menggunakan Freon R32. Tidak ada cara lain.

Seperti peraturan pemerintah melalui Departemen Perindustrian dan Perdagangan (41/M-IND/PER/5/2014) kemudian (40/M-DAG/PER/7/2014) dan (55/M-DAG/PER/9/2014) bahwa pada tahun 2015 akan mulai diberlakukan implementasi HPMP (HCFC atau Hidroklorofluorokarbon Phase-Out Management Plan). Pada peraturan tersebut juga dituliskan untuk penghapusan HCFC-22 atau lebih dikenal dengan Freon R22 pada sektor refrigerasi, Air Conditioner. Syarat dan ketentuan Impor BPO (Bahan Perusak Ozone) dan larangan impor produk yang mengandung Refrigerant R22.

Jadi menurut bahasa awam-nya, semua pabrikan AC di Indonesia DILARANG memproduksi, meng-import ataupun menjual produk AC yang masih menggunakan Refrigerant atau Freon R22 mulai Januari 2015. Namun pihak dealer atau toko AC masih boleh menjual semua stok produk mereka sampai habis. Sedangkan untuk keperluan service dan spare part Freon R22 masih boleh digunakan sampai tahun 2030, dimana pada tahun tersebut pemerintah menetapkan penghapusan R22 dari Indonesia.

Sampai tahun 2014 kemarin, AC yang beredar di Indonesia menggunakan 2 macam Refrigerant. yaitu R22 dan R410A. Freon R22 biasanya digunakan di semua lini AC non-inverter sedangkan Freon R410A digunakan di tipe AC Inverter. Kecuali Daikin dan Panasonic yang sekarang tipe Inverternya sudah menggunakan Freon R32 semua.

Nah mulai 2015 pabrikan AC akan menggunakan 2 jenis freon yaitu Freon R32, dan R410A

Untuk produk AC Panasonic dan Daikin mulai tahun 2018 menggunakan produk Freon R32 dan R410a untuk line up produk mereka. Untuk brand Korea mereka akan menggunakan line up R410A dan R32, begitu pula untuk merk pabrikan China mereka menggunakan Freon R410A dan R32.
 

Oke dari tabel ini kita akan bahas ya.

 
 
 

ODP adalah Ozone Depletion Potential alias Potensi Perusakan Ozone

GWP adalah Global Warming Potential alias Potensi Pemanasan Global

Cooling Index adalah angka index dingin yang saya sudah sering jabarkan di beberapa artikel lain di website kami

Flammability adalah Tingkat mudah terbakar Freonnya.

Dari tabel diatas kita bisa melihat beberapa hal:

1. Freon R32 lebih ramah lingkungan dibandingkan R410A sekalipun karena memiliki GWP yang lebih rendah dibanding R22 dan R410A

2. Freon R32 memiliki angka index dingin yang JAUH LEBIH TINGGI bahkan dari R22, jadi tidak akan ada lagi komplen bahwa pake AC Inverter jadi lebih tidak dingin.

3. Freon R32 memang memiliki potensi mudah terbakar yang lebih tinggi dari R22 dan R410A namun jangan takut karena tidak dapat membuat AC meledak bahkan ketika rumah anda kebakaran.

Jadi setelah melihat penjelasan diatas, harusnya anda tidak perlu ragu lagi untuk memilih menggunakan AC yang menggunakan Freon R32 ataupun R410A sesuai peraturan pemerintah. Kalau ditanya mana yang paling bagus, dengan berani saya katakan Freon R32.

 

Menghitung kebutuhan pemakaian PK AC berdasarkan ruangan


kali ini kita akan memberikan tips cara menghitung kebutuhan AC untuk ruangan anda karena masih banyak sekali customer kami yang tidak tahu cara menghitung penggunaan kapasitas AC untuk ruangan mereka dan hanya mengira-ngira saja berapa PK kebutuhan AC untuk ruangan tersebut.

Disini kita pake cara yang simple aja biar kalian tidak pusing.

Untuk menghitung kebutuhan ac yang simple, dan rata-rata lebih umum digunakan untuk menghitung kebutuhan AC.  Rumus ini hanya panjang ruangan dikali lebar ruangan sehingga menghasilkan luas ruangan (dengan kondisi tinggi ruangan +/- maksimal 3m) dan di pengaruhi arah sinar matahari dan tingkat suka dingin.

Begini kira-kira perhitungan kebutuhannya:

 Misal untuk Kamar tidur ukuran ruangan : Panjang 4m, Lebar 5m dan Tinggi 3m kondisi kamar terkena langsung sorotan matahari. 

Maka kebutuhan ac nya adalah sebagai berikut : Panjang 4m x Lebar 5m = 20m2, jadi kebutuhan AC nya berdasarkan tabel diatas minimal sebesar 1,5 PK

Oke kira – kira begitulah cara menghitung kebutuhan AC untuk ruangan anda.

Kami harap sharing ini bermanfaat dan anda sebagai customer kami akan lebih pintar dalam memilih dan menggunakan AC.